Game bukan hanya sebuah permainan
semata yang dapat dimainkan saja, tetapi juga dapat menghasilkan uang. Lelaki berkacamata, memiliki tubuh agak
gemuk, dan berkulit sawo matang ini memiliki hobi bermain game sejak kecil.
Berbagai macam game dari offline hingga online ia mainkan.
Lelaki
kelahiran Jakarta 9 Maret 1994 ini mengikuti sebuah lomba game yang diadakan di
fX Plaza Sudirman Atrium Jl. Jend.
Sudirman, Pintu Satu Senayan Jakarta.. Ia mengikuti Kompetisi Pokemon XY Jakarta, itulah
nama kompetisi yang diadakan oleh Kenken Cashern Olstore dan bekerjasama dengan
PSenterprise Kenken mengadakan kompetisi ini untuk menyambut antusiasme para
pemain 3DS khususnya penggemar sekaligus pemain Pokemon XY di Jakarta.
Kompetisi Pokemon XY Jakarta menjadi
acara gathering dan kompetisi terbesar di Jakarta. Bagaimana tidak, total ada
123 peserta yang menghadiri kompetisi ini, dan Kevin merupakan salah satu
pesertanya.
Kevin merupakan penggemar berat
Pokemon semenjak kecil, sehingga ia tertarik untuk ikut berkompetisi dengan
orang lain dari berbagai daerah. Kompetisi diadakan pada tanggal 1
Desember2013, sebelum lomba diadakan, Kevin latihan selama 1minggu bersama
teman-temannya.
Dengan kegigihannya akhirnya ia
masuk 5 besar namun ia tidak mendapatkan juara. “Tak apa saya gak mendapat juara,
karena bagi saya menang kalah tidak masalah dan hal ini dapat menambah pengalaman
saya dalam hal berkompetisi”.
Masuk 5 besar merupakan kegemberiaan
tersendiri karena dari 123 peserta ia dapat masuk 5 besar, cukup amazing bukan?!
Ia mengalahkan peserta lain, bisa dibilang lebih senior dibandingkan dirinya. Walau
tidak mendapatkan juara 1 , 2 atau 3 namun ia tetap mendapatkan uang senilai lima ratus ribu
rupiah.
Bagi Kevin, jika kita mau berusaha
dengan serius maka tidak akan ada yang sia-sia. Dan ia merasa bahwa game
merupakan suatu hobi yang dapat membawa keberuntungan bagi dirinya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar